Wednesday, 10 March 2021

KSATRIA WANITA

Sumber : Google Image 



Cacian terbang bebas di cakrawala

Terpikir matahari perlu akan terbit

Buah harap patah tersekat beda

Terhujam budaya pilih kasih negeri

Dipaksa mendekam hingga lapuk dihunian sendiri 

Revolusi wanita telah tercipta

Tak lagi gentar dihadang senjata

Kami bukan wanita dulu yang bisa ditindas

Menangis rerintih dalam tempurung sendu

Kartini muda siap menghadang

Tak ada ciut melarut merebut dunia yang kau impikan

Kini perempuan sudah maju 

Penghargaan gelar sekolah tinggi sampai dititik pekerjaan layak

Tak lagi terbelenggu aturan kuno

Jiwa yang dimuliakan tuhan penuh emosi

Berhak memberontak di tengah gelap menyentak

Terima kasih ibu engkaulah wanita sejati



Penulis : Dewi Shakila 

Tema : Perempuan Masa Kini




Artikel Terkait