Thursday, 18 November 2021

SYAIR GULITA

Sumber : Google Image 



Malam berganti pagi

Gemuruh mencekam haru pilu

Daya ingat kian merekah 

Terisak mendengar kelahiran

Warna warni bunga tak bisa tercipta 

Keringat melemahkan nyali

Jiwa terbelah dalam belukar

Aku semakin menua

Lirih suara kecil seolah membisik

Paras memelas menggugah asa 

Terhanyut dalam lamunan hampa

Naluri mengendap tanya 

Mengapa dunia ini gelap? 

Sunyi masih saja membelengguku

Menabur aroma kepedihan



Penulis : Dewi Shakila

Tema : Ibu Yang Tidak Bisa Melahirkan

Artikel Terkait